CARA MEMBUAT RISOLES SAYUR YANG NIKMAT



Pagi bunda, kali ini saya mau bagikan resep membuat risoles sayur yang cocok buat temen ngopi di rumah,,hehe,,
Bahan - bahan yang disiapkan:
Bahan kulit:
_ tepung terigu 1/2 kg,
_ telur 2 butir,
_ susu kental manis 2 sachet,
_ garam secukupnya,
_ air secukupnya,
Bahan isian:
_ kentang,
_ wortel,
_ daun bawang,
_ daun sop,
_ telur rebus,
_ garam,
_ gula,
_ penyedap rasa kaldu ayam / sapi.
Cara membuat:
1) campurkan semua bahan kulit, tuang air sedikit demi sedikit, aduk sampai rata tidak terlalu encer agar mudah dibentuk kulit.
2) buat kulit dengan menuangkan sedikit demi sedikit pada teflon atau tempat yang rata, ratakan dan biarkan mengering. Sisihkan.
3) potong - potong sayur dan telur rebus kemudian tumis sampai matang.
4) isi kulit risol dengan bahan isian, gulung bulat.
5) goreng sampai masak
6) angkat dan siap dihidangkan.
~~selesai~

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel