JENIS - JENIS IKAN HIAS KANIBAL / PREDATOR AIR TAWAR

Hingga sampai saat ini ikan hias air tawar masih banyak disukai masyarakat umum, ini dikarenakan ia memiliki warna dan bentuk yang beraneka ragam sehingga apabila dipelihara di dalam aquarium dapat mengobati stres setelah seharian penat bekerja.
Berdasarkan makanannya ikan hias air tawar dibedakan menjadi dua golongan yaitu ikan hias biasa dan ikan hias predator / kanibal.
Ikan hias biasa makanannya berupa pelet ikan, daun - daunan dan lumut, sedangkan ikan hias predator makanannya dengan memakan sesama ikan atau daging lainnya.
Apa saja ikan hias yang termasuk jenis predator ? Berikut ini rangkuman beberapa ikan predator dan sedikit uraian tentangnya,

1) Arwana

_ ikan ini cukup populer di indonesia dan memiliki banyak jenis ada merah, emas dan silver. Beberapa jenis berasal dari Indonesia seperti sumatera dan kalimantan barat. Ikan arwana diyakini membawa keberuntungan sehingga harganya menjadi sangat mahal.
Ikan ini tidak mudah mati asal tau cara merawatnya.

2) Belida

_ikan ini berasal dari sumatera selatan, palembang dan jawa.
Ciri - ciri bentuk pipih, punggung bugkuk seperti pisau, warna abu - abu berhias lingkaran kecil berjajar.
Harga relatif, untuk ukuran sedang bisa mencapai Rp 30.000 - 40.000.

3) Datz / datnoiddatnoid

_ikan datz disebut juga datnoid atau tigerfish, jenisnya bermacam - macam seperti dari indonesia ada datz sumatra, datz borneo dan datz papua serta ada juga datz dari luar indonesia.
Memiliki ciri - ciri yang unik yaitu warnanya loreng - loreng seperti macan, antara hitam dan kuning emas.
Harga ikan ini kisaran Rp 300.000 - 500.000 bisa lebih tergantung jenisnya, untuk yang paling mahal adalah jenis datznoides pulcher / ikan datz siam.

4) Red belly piranha

_habitat asli ikan ini adalah amerika selatan sungai amazon.
Red belly piranha sangat mirip dengan ikan pacu jadi anda perlu teliti untuk membelinya. Ikan ini bersifat keroyokan, jila sendirian berubah menjadi penakut.
Harga anakan ikan ini sekitar Rp 10.000 - 20.000.

5) Aligator / ikan buaya

_ikan ini bentuknya mirip buaya, mulutnya panjang, moncong dan badannya seperti buaya hanya tidak memiliki kaki. Jenis ikan aligator ini banyak macamnya akan tetapi yang sering dipelihara adalah jenis aligator gar ( atractosteus spatula ).
Habitat aslinya adalah di amerika pada perairan misisipi sampai rio grande del norte dan bermuara pada teluk meksiko. Besar ikan ini bisa mencapai panjang 3 meter dan berat 120 kg. Harganya bisa mencapai jutaan bila sudah menjadi monster.

6) Palmas

_ikan palmas memiliki bentuk yang elegan seperti naga, mudah dipelihara dan tidak gampang mati jadi sangat cocok untuk pemula.
Berdasarkan kelompok dan penyebarannya, ikan palmas berasal dari afrika dan termasuk golongan polypteridae ( bichir ) yang artinya ikan bersirip banyak.
Jenis ikan ini sangat banyak antara lain : barred, congo, saddled, ornate, gray, cross river, gulnean dan lain - lain.
Panjang rata - rata ikan ini sekitar 90 cm dan harganya relatif , yang albino bisa sampai Rp 40.000.

7) Oscar

_ikan oscar memiliki nama latin astronotus ocellatus, habitat aslinya dari amerika selatan dan tergolong keluarga cichild. Ikan ini sangat ganas dan terkenal rakus. Harganya kisaran Rp 15.000 - 30.000.

8) Peacock bass

_ikan ini berasal dari sungai amazon. Panjangnya bisa mencapai 50 cm, memiliki gerakan yang gesit dan sangat rakus.
Harga ikan ini kisaran Rp 50.000 untuk panjang 4 cm.

9) Wolf cichild

_ikan wolf cichild termasuk golongan cichild, berasal dari amerika dan memiliki gigi yang tajam sehingga ikan ysng jadi mangsanya akan terkoyak habis tanpa sisa.

10) emperor cichild

_ikan emperor cichild adalah yang terbesar dari keluarga cichild, ukurannya bisa mencapai 90 cm sayangnya ikan ini bersifat endemik alias hanya ada di tangayika Afrika.

11) Jaguar cichild

_ habitat asli ikan Jaguar cichild adalah Amerika tengah, memiliki gigi dan rahang yang sangat kuat.
Panjang jaguar cichild bisa mencapai 50 cm.

12) Red tailed catfish

_ikan ini berasal dari sungai Amazon   
Amerika. Dinamakan redtail karena memiliki ekor berwarna merah dan disebut catfish karena memiliki sungut seperti kumis kucing. Red tailed catfish masih tergolong keluarga lele, makannya sangat rakus. Harganya bisa mencapai Rp 150.000 - 250.000 untuk ukuran 12 cm.

13) Fahaka puffer

_fahaka puffer atau ikan buntal adalah ikan hias yang sangat lucu karena memiliki bentuk yang indah yakni bulat dan lonjong, ekornya berwarna merah, badanya berwarna belang hijau dan coklat kehitaman sementara bagian bawah berwarna putih. Ukurannya sangat mungil sekitar 4 - 5 cm. Harga berfariasi tergantung domisili.

14) Ikan vampir / payara armatus

_ikan payara atau yang sering disebut ikan vampir ini ditemukan di Amerika selatan, memiliki bentuk yang unik karena mulutnya bertaring seperti vampir. Meskipun begitu ia tidak menggigit manusia.

15) Avrican pike characin

_ ikan african pike characin ini berasal dari afrika, panjangnya bisa mencapai 70 cm. Harganya cukup mahal, umumnya perekor dibanderol
Rp 350.000 an.

16) Araipama

_ikan Araipama ini berasal dari Amerika selatan, ukurannya bisa mencapai 3 - 6 meter dan beratnya 200kg. Harganya sangat mahal hingga jutaan.

17) Toman / snakehead

_habitat asli ikan toman adalah dari Asia tenggara saperti kalimantan dan sumatra. Ciri -  ciri ikan ini adalah ketika muda berwarna kuning bergaris hitam horisontal tebal, ketika dewasa warna kuningnya menjadi pudar, kepalanya seperti ular. Hsmpir mirip ikan gabus tapi sebenarnya berbeda. Ukurannya bisa menyamai ikan araipama.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel